Pengaplikasian Design Thinking dalam Design Cookie dan Pet Game Cookie Run Ovenbreak
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena populernya game Cookie Run Ovenbreak, yang dikenal dengan karakter-karakter imajinatif dan pasangan Cookie-Pet yang menarik secara visual dan naratif. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji elemen pembentuk karakter Cookie dan Pet, menganalisis pasangan yang diciptakan berdasarkan pendekatan konseptual dan simbolis, serta mengevaluasi perkembangan desain karakter awal peluncuran dengan rilisan terbaru. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif dengan studi dokumentasi, observasi visual terhadap desain karakter, dan analisis konten. Hasil penelitian menunjukkan bahwa desain karakter Cookie dan Pet tidak hanya dibentuk oleh elemen visual seperti bentuk, warna, dan ekspresi, tetapi juga dipengaruhi oleh simbolisme budaya populer, konsep makanan, serta narasi internal game. Pasangan Cookie dan Pet tertentu juga menunjukkan hubungan konseptual yang kuat melalui tema, fungsi dalam permainan, dan karakterisasi. Selain itu, ditemukan adanya perkembangan signifikan dalam kompleksitas desain dan narasi karakter dari waktu ke waktu, yang mencerminkan upaya pengembang untuk menjaga daya tarik visual dan memperkaya pengalaman pemain. Penelitian ini menunjukkan pentingnya desain karakter dalam membentuk identitas dan kesinambungan dalam game berbasis koleksi.


